Cara Cepat Belajar Bahasa Inggris

1.Belajar Kosakata Dengan Flashcard

Kamu pernah dengar metode Flashcard? Flashcard adalah jenis kartu dengan kata-kata dalam kategori tertentu. Misalnya flashcard tentang binatang, warna, atau makanan.

2. Dengar Musik dan Coba Tulis Liriknya

Kamu mungkin secara tidak sadar belajar bahasa Inggris saat mendengar lirik lagu inggris. Mendengar musik merupakan metode yang sering dipakai untuk mengajari bahasa pada anak kecil. Tapi, bukan berarti orang dewasa tidak bisa mengambil manfaat ini.

3. Sering Baca Buku Inggris

Untuk para pemula, mulailah dengan baca buku anak-anak berbahasa inggris. Selain dipenuhi gambar menarik, buku anak-anak umumnya menggunakan kosa kata dan tata bahasa dasar yangt digu7nakan sehari-hari.

4. Baca Berita & Artikel Bahasa Inggris Setiap Hari

Sering cek berita dan artikel dalam bahasa Indonesia? Coba mulai biasakan mencari berita dan artikel dalam bahasa inggris, baik itu berita mengenai bisnis, selebriti, atau kesehatan.

5. nonton Film Tanpa Subtitle

Langkah yang satu ini mungkin sering kamu dengar. Ya, sering nonton bisa membuat kamu berbicara lebih natural. Hal ini dipermudah dengan menggunakan YouTube atau netflix.

6. Dengarkan Podcast Bahasa Inggris

Di zaman digital ini, podcast kian populer di kalangan anak muda Indonesia. Dari cerita komedi, olahraga, hingga sosial budaya, bisa kamu dengar selagi mengerjakan berbagai aktivitas.